LUBUKLINGGAU, Kulu-kilo.com – Informasi bagi masyarakat hendak bikin Surat Izin Mengemudi (SIM) bahwa untuk lebih meningkatkan pelayanan, mulai Senin (4/04/2022), pelayanan pembuatan SIM di gedung baru Satlantas Polres Lubuklinggau, Kelurahan Air Kuti Kecamatan Lubuklinggau Timur I Kota Lubuklinggau.
Atau tepatnya, di samping Kantor Samsat Lubuklinggau dan belakang eks DPRD Musi Rawas. (dulu Kelurahan Taba Pingin/red).
Kapolres Lubuklinggau, AKBP Harissandi melalui Kasat Lantas, AKP Suwandi dikonfirmasi membenarkan akan keberadaan gedung baru Satlantas Polres Lubuklinggau baru selesai dibangun dan mulai ditempati tersebut.
Kendati, belum dilakukan launching atau peresmian gedung baru. Karena rencananya akan diresmikan bersama Kapolda Sumsel.
“Tapi kita sudah sebarkan pengumuman untuk pelayanan SIM, sudah pindah, tak lagi di Mapolres Lubuklinggau. Jadi dihimbau kepada masyarakat yang ingin mendapatkan layanan, datang saja ke gedung Satlantas yang baru tersebut ” pungkasnya. (*/Sony)